![]() |
| Tim medis dari DPP PDI Perjuangan menggelar kegiatan bakti sosial di Nagari Sungai Buluah Barat, Padang Pariaman. |
PADANG PARIAMAN – Sigi24.com : Kepedulian terhadap penyintas bencana banjir bandang dan longsor di Kabupaten Padang Pariaman terus mengalir. Pada Senin (05/01/2026), DPC PDI Perjuangan Kabupaten Padang Pariaman kembali menunjukkan komitmen kemanusiaannya dengan menggelar bakti sosial pengobatan gratis bagi warga di Korong Tanjung Basung I, Nagari Sungai Buluh Barat, Kecamatan Batang Anai.
Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB ini merupakan kolaborasi nyata antara DPC PDI-P Padang Pariaman dengan dukungan penuh dari DPD PDI-P Sumbar dan DPP PDI Perjuangan. Tidak tanggung-tanggung, satu unit mobil ambulance beserta tim medis yang terdiri dari dokter dan perawat profesional diterjunkan langsung ke lokasi untuk melayani keluhan kesehatan masyarakat.
Bantuan Keempat untuk Pemulihan Warga
Aksi ini menandai kali keempat DPC PDI-P Padang Pariaman turun ke lapangan sejak bencana melanda pada November 2025 lalu. Kehadiran tim medis ini menjadi sangat krusial mengingat warga yang terdampak material longsor dan banjir bandang mulai rentan terserang berbagai penyakit pascabencana.
Plt. Ketua DPC PDI-P Padang Pariaman, H. Erdi Janur, SH, yang hadir langsung di tengah masyarakat, menyampaikan pesan mendalam dari pimpinan pusat.
"Kami hadir membawa amanah dan rasa belasungkawa yang mendalam dari Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDI Perjuangan. Beliau sangat menaruh perhatian pada kondisi warga yang terdampak bencana di sini," ujar Erdi Janur di hadapan ratusan warga.
Apresiasi dari Pemerintah Setempat
Kehadiran partai berlambang banteng moncong putih ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan pemerintah nagari. Wali Nagari Sungai Buluh Barat, Yonedi, S.Pd., mengungkapkan rasa terima kasihnya atas respon cepat dan konsistensi PDI Perjuangan dalam membantu warganya.
"Partai PDI Perjuangan adalah partai yang pertama kali datang memberikan bantuan kemanusiaan ke wilayah kami ini sejak awal bencana," tegas Yonedi yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari warga yang hadir di lokasi pengobatan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban psikis dan fisik masyarakat Tanjung Basung I agar dapat segera bangkit dan beraktivitas normal kembali setelah melewati masa-masa sulit akibat bencana alam.
Hadir dalam kegiatan ini diantaranya: Anggota DPRD Padang Pariaman Sukadamai Zebua, Ketua PAC PDI-P Kecamatan Batang Anai Alexander Zebua, Tim Baguna dan Satgas DPD PDI-P Sumbar serta didampingi oleh Kader Posyandu setempat. (Ali Akbar)

