![]() |
Donor darah di Majlis Sholawat Ahlul Kirom. |
MEDAN, Sigi24.com -- Dalam rangka meningkatkan rasa kepedulian terhadap sesama, Majlis Sholawat Ahlul Kirom bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Langkat menggelar kegiatan donor darah.
Kegiatan dilaksanakan di Markaz Sholawat Ahlul Kirom Gg. Bintang No.19A, Mulyorejo, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara dengan mengusung tema “Darah Anda Menyelamatkan Lebih dari Satu Nyawa”. Minggu (26/01/2025)
Kyai Khambali selaku Pengasuh Majlis Sholawat Ahlul Kirom mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan aksi nyata dari Majlis Sholawat Ahlul Kirom, dalam mendorong dan meningkatkan partisipasi donor darah sebagai wujud kepedulian sesama.
Selain itu, ini juga sebagai tanggung jawab sosial selaku sesama insan (Hablum Minan Naas) secara keberlanjutan yang membutuhkan dukungan dari berbagai mitra, yang berkolaborasi sehingga dapat memberikan dampak yang besar bagi masyarakat.
Pihaknya menambahkan, kegiatan donor darah yang digelar Majlis Sholawat Ahlul Kirom sendiri rutin dilakukan minimal 4 bulan sekali, dan diperuntukan bagi jamaah dan masyarakat sekitar Kecamatan Sunggal dan sekitarnya, ujar Kyai Khambali yang juga Pengurus Badan Penanggulangan Ekstrimisme Terorisme ( BPET MUI ) Pusat.
Alhamdulillah untuk calon pendonor pada kesempatan ini sebanyak 250 orang, akan tetapi yang berhasil diambil darahnya sebanyak 153 orang.
"Semoga dengan kegiatan donor darah ini dapat membantu menambah pasokan darah di PMI yang nantinya dapat digunakan bagi mereka yang membutuhkan dan penuh berkah," tutur Kyai Muhtarom selaku Pembina Majlis Sholawat Ahlul Kirom sekaligus penasehat Sobat Ngarit Sumut.
"Semoga kolaborasi ini makin dipererat dengan bentuk kerjasama yang lebih intens, sehingga dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat yang membutuhkan,” tutur Kyai Khambali yang juga Ketua Umum Gema Santri Nusa. (***)