Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Komunitas Peternak Ayam Tanah Datar Deklarasikan Gus Muhaimin sebagai Presiden 2024

Deklarasi Gus Muhaimin untuk Presiden dari komunitas peternak ayam di Tanah Datar, Sumbar. (ist)

Tanah Datar, Sigi24.com--Komunitas Peternak Ayam Kabupaten Tanah Datar melakukan deklarasi mendukung Gus Muhaimin Iskandar sebagai Presiden Republik Indonesia 2024-2029. 

Deklarasi tersebut diadakan di kandang ayam Indra Gunalan, di Nagari Koto Panjang, Rabu siang (05/07/2023).

Komunitas Peternak Ayam ini berkomitmen mendukung suksesi kepemimpinan nasional kepada Ketua Umum DPP PKB tersebut.

Salah seorang peternak ayam Tanah Datar yang hadir pada deklarasi tersebut, Ahmad Abdullah mengatakan, bahwa dalam menentukan pemimpin Indonesia tidak terlepas dari rekam jejak, komitmen dan visi dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

"Menentukan pemimpin Indonesia masa depan tidak akan pernah terlepas dari rekam jejak, komitmen, dan visi membangun Indonesia yang lebih baik. Tidak banyak tokoh nasional yang memenuhi hal tersebut, Gus Muhaimin merupakan salah satu tokoh yang memenuhi hal tersebut, dia ini paket lengkap," ujarnya.

Gus Muhaimin merupakan tokoh nasional yang namanya digadang-gadang sebagai Calon Presiden/Wakil Presiden yang potensial melanjutkan estafet kepemimpinan nasional.

Senada, Roni Saputra selaku peternak dari Kecamatan Padang Ganting yang ikut hadir menilai bahwa Gus Muhaimin Iskandar peduli terhadap UMKM.

"Rekam jejak Gus Imin terlihat dari komitmennya terhadap upaya memajukan desa-desa di Indonesia, terhadap UMKM, dan kelas menengah ke bawah. Dia punya visi dan energi untuk membangun Indonesia ke depan," katanya.

Para peternak yang tersebar dari berbagai nagari di Kabupaten Tanah Datar tersebut memiliki tekad yang sudah bulat untuk mendukung Gus Muhaimin sebagai Presiden periode 2024-2029. (zak/yh/red)

Tags

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Hollywood Movies